Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa atau BLT DD telah terlaksana, kemarin Kamis (22/4) di Kantor Kecamatan Karangjati. Kegiatan penyaluran dilaksanakan serentak 17 Desa di Kecamatan Karangjati dimulai pukul 08.00 WIB sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan untuk menghindari kerumunan warga.
Penerimaan BLT DD ini diberikan langsung kepada penerima yang terdaftar dengan menyerahkan fotokopi KTP dan KK. Untuk yang berhalangan hadir langsung wajib menyertakan surat kuasa kepada wakil pengambilan bantuan.
Jumlah KPM Desa Sidorejo yang terdaftar sejumlah 25 KPM. Diharapkan bantuan ini dapat meringankan beban warga yang terdampak karena adanya pandemi Covid-19 ini.